Rabu, 18 Februari 2015

20 Gambar Mengejutkan Dari Google Street View

20 Gambar Mengejutkan Dari Google Street View

Dari didno76.com. Salah satu teknologi buatan Google untuk melihat bagian dari suatu wilayah, bangunan atau jalan-jalan di seluruh penjuru dunia yakni Google Street View. Teknologi ini seperti kita ketahui terus berkembang seiring dengan kemajuan teknologi gadget yang beredar saat ini. Dari sekian banyak tempat yang eksotis di dunia bisa dilihat melalui Google Street View ini, seperti Kepulauan Galapagos, Gunung Fuji dan Menara Eiffel hanya melalui gadget, laptop atau komputer.
Gambar yang diambil secara tidak sengaja dari kamera milik Google Street View tersebut ternyata ada yang mengejutkan bagi siapa saja yang melihatnya. Beberapa gambar tersebut menunjukan adanya keganjilan seperti penodongan, penganiayaan, serta kejadian yang memalukan sehingga menjadi gambar paling menakutkan dari Google Street View. 

  1. Alien Telah Mendarat. Gambar ini menunjukan seperti ada alien yang mendarat di bumi dan sedang duduk santai, tetapi mungkin saja ini hanya sebuah boneka yang menyeramkan yang disimpan oleh pemiliknya. 
  2. Orang Dengan Topeng Merpati di Jepang. Orang-orang ini menggunakan penutup muka burung merpati yang sedang menyaksikan mobil Google lewat. Orang dengan penutup burung merpati yang sedang kencan ini di ambil di Jepang. 
  3. Malaikat Naik ke Surga. Gambar ini seperti malaikat yang akan kembali ke surga. Tetapi ini mungkin juga kesalahan pengambilan gambar di Google Street View. 
  4. Orang dengan Topeng Menyeramkan. Tidak diketahui maksud orang-orang tersebut ada di tengah jalan dan di pinggir jalan tersebut berdiri tetapi mereka semuanya menggunakan topeng yang menyeramkan. 







  5. Mayat di tempat sampah. Gambar ini seperti mayat yang dibuang di tempat sampah padahal manekin yang dibuang di salah satu kota di Chilli. 








  6. Warga Detroit Mengancam Google. Dari gambar ini terlihat ada seorang waga Detroit yang menodongkan senjatanya ke kendaraan Google. Bahkan ditemukan seorang anak berumur 17-bulanan ditemukan tewas di rumah yang sama hanya beberapa bulan sebelum foto ini diambil.








  7. Seorang laki-laki menggunakan Topeng Hitam. Orang ini terkejut ketika mobil Google melintas dengan kecepatan pelan. 








  8. Rumah Hantu. Di salah satu sudut Kota New Baltimore, New York adalah sebuah rumah tetapi ketika Google Street View mengupload beberapa file ternyata gambarnya rusak. Rumah ini kabarnya ditunggui hantu, tetapi mungkin juga kesalahan gambar dari Google. 








  9. Kota Hantu. Di gambar ini terlihat sebuah gambar yang mengganggu yang dianggap sebagai sosok hantu yang ada di kota tersebut. 








  10. Seekor Sapi Terluka. Google Street View mendokumentasikan seekor sapi yang tampaknya sakit atau terluka, dan kemudiannya menyeretnya ke sisi jalan raya. 








  11. Deja vu. Dalam gambar ini terlihat seperti seseorang yang mengalami Deja vu. Deja vu sendiri merupakan peristiwa yang pernah di lihat atau di alami sebelumnya. 








  12. Pemandangan Penuh Burung. Mobil Google Street View terjebak di bawah kawanan burung camar yang sedang terbang di atasnya. 








  13. Pembunuhan di Dermaga. Gambar ini memicu kepanikan media saat pertama kali ditemukan. Dalam gambar di sebuah dermaga di Belanda ini terlihat seperti bekas pembunuhan yang mengerikan, tapi ternyata jejak air dari anjing yang menyeret kayu. 







  14. Mobil Google Street View Menabrak Keledai?. Ini bisa iya atau tidak tapi tampaknya seperti itu. Dalam gambar ini muncul seekor keledai yang berdiri di pinggir jalan kemudian tiba-tiba tergeletak. Google menghapus rumor tersebut dengan mengatakan bahwa sebenarnya mengambil gambar dengan terbalik, kemudian ada keledai yang sedang buang kotoran ketika mobil Google lewat. 








  15. Bayi yang terbengkalai. Dari gambar ini terlihat seorang anak yang dibiarkan terbengkalai oleh orang tuanya. 








  16. Patung Wajah Rusak. Ini patung yang aneh yang menampilkan wajah yang rusak di tengah padang rumput entah dimana dengan mimik muka yang sangat menyedihkan. 








  17. Sosok Kurus Di Nancy, Prancis. Pengguna Google mungkin kebingungan menemukan gambar ini ada seorang sosok kurus berdiri di balkon di Perancis. Meskipun kurus berambut, tapi tampak seperti patung tiki, gambar yang kabur ini telah mendorong paranormal mempertanyakan penjelasan yang rasional dari gambar yang menyeramkan ini. 








  18. Sebuah Van Kebakaran. Van ini terbakar tapi pemilik van seorang pria bertelanjang dada hanya tertegun di sebelah kanannya. 








  19. Sebuah Kota Hantu di Jepang. Gambar yang diambil dari reruntuhan Hashima, di sebuah pulau di Jepang yang telah dihuni selama hampir 40 tahun. Sebuah kota pertambangan dengan penduduk lebih dari 5.000 orang ini ditinggalkan pada tahun 1970 dan sekarang dianggap tidak aman bagi wisatawan karena menjadi sarang hantu. 








  20. Sebuah Penangkapan Dengan Kekerasan. Dari gambar tersebut yang mengejutkan adalah seorang perwira polisi dengan senjata mengawasi tersangka yang diborgol di belakang sebuah truk pickup. 


sumber 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apakah anda suka tampilan blog ini ?

Popular Posts

Featured Posts

Logo